Senin, 27 Februari 2017

Yamaha R15

Harga Yamaha R15, Review & Spesifikasi Februari 2017

Harga Yamaha R15 2017 dan Spesifikasi – Beberapa waktu lalu, PT Yamaha Indonesia Motor Facturing (YIMM) secara resmi telah memperkenalkan produk terbarunya yang bertajuk Yamaha R15 2017. Perkenalan motor sport yang sebelumnya dirilis perdana pada 2014 lalu ini, bersamaan dengan kedatangan 2 pembalap pembalap tim Movistar Yamaha MotoGP Maverick Vinales dan Valentino Rossi ke Indonesia. Bahkan dalam acara launching tersebut, Maverick Vinales resmi ditunjuk sebagai brand ambassador untuk Yamaha R15 2017 yang diselenggarakan di Sentul International Circuit, Bogor. Di sisi lain, motor terbaru Yamaha ini memang sengaja dihadirkan dengan lebih mengoptimalkan pada beberapa sektor, seperti desain dan fitur-fitur canggih untuk dapat bersaing dengan para kompetitornya yang saat ini persaingannya dinilai semakin ketat. Selain itu dengan tampilan baru dari Yamaha R15 2017 yang diluncurkan di awal tahun 2017 ini, pastinya bakal mampu menarik perhatian para konsumen di Indonesia, terutama para pecinta motor sport. Lalu, apa sih menariknya Yamaha R15 2017 ini? Semakin penasaran ya?
Yamaha R15
Yamaha R15
Sebelum jauh mengulas tentang keunggulan dari spesifikasi yang dibawa Yamaha R15 2017 ini, perlu diketahui kembali bahwa motor sport yang hadir perdana pada April 2014 silam ini memang cukup menarik perhatian publik pecinta otomotif. Bahkan, dalam perjalanan karirnya sepanjang tahun 2016 di ranah pasar Tanah Air, kuda besi gagah yang juga dijuluki dengan sebutan “Baby R6” ini sudah memiliki banyak penggemar. Apalagi, kali ini Yamaha R15 2017 ini dihadirkan produsen berlogo Garpu Tala ini dengan tampilan wajahnya yang baru. Tentu dipastikan pesona baru yang dimunculkan akan semakin membuat konsumennya terkagum-kagum. Pasalnya, Yamaha R15 terbaru ini akan mengusung desain yang mengadopsi DNA Yamaha R-Series di mana mengedepankan desain yang mengandung unsur Super Sport. Selain itu, untuk performanya sendiri, Yamaha R15 2017 ini akan mengandalkan mesin berteknologi Variable Valve Actuation (VVA) sehingga dipastikan bakal membuat tenaga mesin semakin besar namun tetap irit bahan bakar. Pastinya, ini menjadi kelebihan tersendiri bagi motor sport besutan Yamaha ini. Tak hanya itu saja, beberapa fitur lain pun juga turut disematkan pada motor sport garapan pabrik asal Jepang ini. Mau tahu apa saja keunggulan lainnya? Tak perlu berlama-lama, yuk kita simak bersama ulasan dari Mas Sena mengenai spesifikasi dan harga Yamaha R15 2017 terbaru ini!
Motor Yamaha R15

Review Yamaha R15 2017

Desain

Desain Lebih Sporty dengan Mengusung Konsep Super Sport ala Yamaha R Series
Seperti yang sudah Mas Sena katakan di atas, spesifikasi Yamaha R15 2017 ini akan memberikan tampilan eksterior yang menawan dan lebih menarik dari versi sebelumnya. Pasalnya, untuk desainnya sendiri produsen otomotif asal Negeri Sakura ini akan mengadopsi DNA dari Yamaha R Series di mana desain bodinya akan mengutamakan unsur Super Sport. Selain itu, konsep aerodinamis pun bakal lebih terasa jika dibandingkan dari generasi perdananya. Bahkan, Yamaha R15 2017 ini pun akan hadir juga dengan bentuk bodi full fairing yang meruncing dan ramping sehingga akan semakin kuat menyiratkan kesan Racy. Di samping itu, konsep racing sporty tersebut pun bakal tampak pada setiap sisi dari tubuh gagah kuda besi ini. Pertama, pada headlamp yang diusungnya di mana lampu depan dari Yamaha R15 2017 ini akan dilengkapi dengan teknologi LED di mana bentuk headlampnya dirancang terlihat tajam dan sipit. Dengan disematkannya lampu LED tersebut maka pencahayaan pun akan semakin lebih terang dan membantu pengemudi dalam berkendara di malam hari. Kemudian, pada sisi sampingnya tampak sebuah tangki bahan bakar besar yang mampu menampung bahan bakar maksimal hingga 11 liter sehingga cukup untuk bekal ketika Yamaha R15 2017 ini akan dikendarai menempuh jarak jauh. Kemudian, pada bagian tempat duduk, Yamaha akan menghadirkan desain tempat duduk yang tak berbeda dari versi sebelumnya di mana antara jok pengemudi dan jok penumpang pada Yamaha R15 2017 ini dibentuk bertingkat meruncing ke belakang jok sehingga kesan sporty pun bakal kian semakin jelas. Tak sampai di situ, pada sisi samping kanan juga turut disematkan knalpot racing standar yang siap memperkuat tampilannya yang sporty. Nah, untuk bagian belakangnya, sebenarnya tak berbeda jauh dengan bagian depan di mana untuk stop lamp ini akan sama-sama menggunakan lampu berteknologi LED. Menariknya, spesifikasi Yamaha R15 2017 ini akan dilengkapi dengan lampu Hazard yang bakal membuat motor sport ini tampil semakin agresif dan akan membantu para pengemudinya dalam berkendara, terutama para pecinta Touring.
Spesifikasi Yamaha R15

Speedometer

Motor Sport Baru Dilengkapi Panel Instrumen Modern yang Kian Informatif.
Selain desainnya yang mengagumkan, spesifikasi Yamaha R15 2017 ini juga mengusung panel instrumen yang didesain dengan gaya Racy dan Luxury. Pasalnya, pada panel indikator yang dibawa motor sport terbaru garapan Yamaha ini akan menampilkan panel full digital. Menariknya, pada panel full digital ini akan memberikan informasi terkait speedometer yang dilengkapi dengan shift timing light di mana panel dari Yamaha R15 2017 ini akan memberi info kepada pengendara ketika perpindahan kecepatan. Bahkan, panel ini sudah bisa diatur sesuai kebutuhan dan keinginan pengendara. Tak hanya itu saja, gear position pun turut disematkan pada panel digital ini untuk menampilkan info kepada pengendaranya terkait posisi percepatan saat dikendarai. Menariknya, kawan Mas Sena pun juga bisa memasukkan identitas nama sobat sebanyak enam digit pada tampilan LCD speedometer yang diusung Yamaha R15 2017 ini. Di samping itu, pada bagian panel indikator ini pun juga dilengkapi dengan beberapa fitur lain yang sangat fungsional sehingga akan membuat Multi Information Display pada panel indikator yang diusung spesifikasi Yamaha R15 2017 ini pun semakin menarik dan informatif sehingga pengendara pun akan mudah dalam memahami kondisi motor yang sedang ditungganginya ini.
Spesifikasi Motor Yamaha R15

Dimensi

Dibekali Rangka Deltabox yang Ringan Namun Kokoh
Menginjak pada pembahasan berikutnya, kita akan mengulas bagian dimensi dari spesifikasi Yamaha R15 2017. Jika kita berbicara mengenai dimensi, tentu tak lepas dari rangka dan ukuran bodi dari motor sport ini. Nah, untuk rangkanya sendiri, Yamaha mengandalkan tipe rangka Deltabox yang dikenal sangat kokoh. Bahkan, rangka tersebut akan dipadukan dengan New Design Aluminium Rear Arm dengan bobot yang terbilang cukup ringan. Sehingga, dengan kombinasi ini maka motor sport buatan pabrik asal Negeri Sakura ini akan mudah dikendalikan untuk menjaga kestabilan dengan weight distribution 50 : 50. Selain itu, untuk ukuran dimensinya, Yamaha R15 2017 ini memiliki panjang 1.990 mm, lebar 725 mm, tinggi 1.135 mm dengan jarak sumbu rodanya sejauh 1.325 mm dan memiliki bobot 137 Kg. Dengan mengetahui dimensi ukuran dan bobot motor sport ini maka bisa disimpulkan bahwa motor ini memiliki bodi yang cukup ramping namun tetap tampak gagah. Di sisi lain, Yamaha R15 2017 yang belum lama dirilis ini juga memiliki ketinggian tempat duduk standar, yaitu setinggi 815 mm. Ketinggian jok tersebut dinilai sudah sesuai dengan postur tubuh rata-rata orang Indonesia. Sehingga, para konsumen pun akan mudah mengendarai motor ini tanpa perlu jinjit. Namun, untuk ground clearance motor sport ini sampai sekarang belum diketahui detailnya. Yang jelas, spesifikasi Yamaha R15 2017 ini memiliki dimensi yang kokoh dan pas untuk postur tubuh konsumen Indonesia.
Review Yamaha R15

Suspensi

Berkendara Semakin Nyaman Berkat Suspensi Kokoh pada Kaki-Kakinya dan Pengereman Handal
Selain mengusung rangka dimensi yang kokoh dan ringan, spesifikasi Yamaha R15 2017 ini pun juga akan dilengkapi dengan sektor kaki-kaki yang handal dan kuat untuk menopang bobot dari motor sport ini. Pasalnya, pada kaki-kakinya ini, Yamaha telah membekali motor sport garapannya ini dengan suspensi depan Up Side Down dan New Rear Arm pada bagian belakang yang akan mampu meredam setiap goncangan pada Yamaha R15 2017 ketika melewati medan jalan bergeronjal sehingga pengendara pun akan merasa nyaman. Di sisi lain, untuk ban yang akan digunakan motor sport ini, akan mengandalkan velg sporty berdiameter 17 inci. Velg tersebut akan dibalut dengan ban tapak lebar yang berukuran 100/80-17M/C 52P di bagian depan. Sedangkan untuk bagian ban belakang dari Yamaha R15 2017 ini akan mengandalkan ban berukuran 140/70-17M/C 66S. Dengan kombinasi velg sporty dan ban tersebut maka akan membuat handling lebih sempurna dan terlihat semakin gagah. Selain itu untuk memberikan kemudahan dalam mengontrol laju dari motor ini maka Yamaha telah membekali motor sport besutannya ini dengan rem Wide Front Disc Brake berdiameter 282 mm membuat pengereman semakin maksimal. Tentu, dengan spesifikasi Yamaha R15 2017 pada sektor kaki-kakinya ini maka dipastikan akan membuat pengendaranya merasa nyaman dan aman.
Desain Yamaha R15

Mesin

Performa Tangguh Berkat Mesin SOHC Berkapasitas 155.1cc
Setelah mengetahui desain, panel instrumen dan dimensinya, kini waktunya Mas Sena untuk menilik sektor dapur pacu dari spesifikasi Yamaha R15 2017. Jika melihat dari segi performa memang motor sport generasi R15 terbaru ini memiliki performa terbaik di kelasnya. Pasalnya, motor sport ini mengandalkan mesin SOHC silinder tunggal dengan sistem pendinginan cair dan memiliki kapasitas kubikasi 155.1 cc yang lebih besar dibandingkan dari versi sebelumnya yang berkapasitas 150cc. Mesin tangguh yang diusung Yamaha R15 2017 tersebut diklaim akan mampu menyemburkan tenaga maksimal hingga 14.2 kW per putaran 10.000 rpm. Sedangkan untuk torsinya mampu diraih pada titik maksimum 14.7 Nm pada putaran ke 8.500 rpm. Dengan letupan tenaga yang begitu gahar tersebut maka dipastikan bahwa Yamaha R15 2017 ini menjadi motor sport tercepat di kelasnya. Tenaga tersebut akan disalurkan melalui sistem transmisi yang sama dengan versi sebelumnya, yaitu manual 6 percepatan. Namun, perbedaan yang menarik pada R15 versi 2017 ini yaitu dengan dilengkapinya fitur terbaru Assist & Slipper Clutch. Fitur canggih pada Yamaha R15 2017 ini umumnya hanya digunakan pada motor berkapasitas besar. Akan tetapi, fitur ini diterapkan untuk pertama kalinya pada motor sport kelas 150cc besutan Yamaha ini. Dengan adanya Fitur Assist maka pengoperasian kopling akan lebih terasa ringan sehingga pengendara semakin merasa nyaman ketika mengoperasikan kopling Yamaha R15 2017. Sementara itu, untuk fitur Slipper Clutch pun juga akan membuat perpindahan gigi atau gear terasa lebih halus dan akselerasi lebih cepat. Bahkan, jika motor sport terbaru ini dikendarai maka pengemudinya pun akan merasa exciting mengingat mesin baru ini begitu responsif. Tak hanya itu saja, perpindahan gigi dapat dilakukan dengan mudah sekalipun ketika motor sedang dalam akselerasi maksimum. Selain itu, spesifikasi Yamaha R15 2017 ini pun akan dibekali juga dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA), yang akan membuat tenaga mesin semakin besar namun tetap irit bahan bakar dengan perbandingan kompresi 11.6 : 1.
Harga Motor Yamaha R15

Fitur

Berbekal Fitur Lengkap dan Canggih
Nah, pada pembahasan terakhir dari spesifikasi Yamaha R15 2017 ini, kita akan mengulas beberapa fitur canggih yang tersematkan pada motor sport baru garapan pabrik asal Negeri Matahari ini. Ternyata, selain mengusung desain yang lebih menarik dan mesin pacu yang jauh lebih handal, Yamaha pun juga membekali Yamaha R15 2017 ini dengan beberapa fitur baru. Salah satunya yaitu, teknologi VVA (Variable Valve Actuation) yang akan membuat powernya akan lebih besar lagi dan membuat konsumsi bahan bakarnya pun tetap efisien. Selain itu, desain cockpit yang Racy dan Luxury pun semakin menambah kesan Yamaha R15 2017 ini menjadi lebih modern di mana cockpit depan akan menampilkan panel indikator full digital yang begitu futuristik dan informatif. Di sisi lain, penggunaan rem Wide Front Disc Brake berdiameter 282 mm pun akan membuat pengemudinya lebih mudah dalam mengontrol laju dari motor ini. Nah, dari spesifikasi Yamaha R15 2017 tersebut, sudah siap kah sobat Mas Sena memboyong motor sport ini?

Video Yamaha R15 2017

Berikut ini adalah official video Yamaha R15 2017 yang menampilkan keunggulan utama serta fitur dari motor Yamaha ini

Spesifikasi Yamaha R15 2017

Mesin
Tipe Liquid Cooled 4-stroke, SOHC Single cylinder
Kapasitas 155 cc
Diameter x Langkah 58 x 58.7 mm
Tenaga Maksimum 14.2 kW  / 10000 rpm
Torsi Maksimum 14.7 Nm / 8500 rpm
Sistem Starting Electric
Suplai Bahan Bakar Fuel Injection
Dimensi
P x L x T 1990 x 725 x 1135 mm
Tinggi Jok 815 mm
Jarak Sumbu Roda 1325 mm
Berat 137 kg
Kapasitas Tangki 11 Liter
Kaki-kaki
Suspensi Depan UpSide Down
Suspensi Belakang Aluminium Rear Arm
Ban Depan 100/80-17M/C 52P
Ban Belakang 140/70-17M/C 66S

Harga Yamaha R15 2017

Kini, sampailah kita pada segmen paling akhir di mana pada sesi ini Mas Sena akan mengajak sobat semua untuk mengetahui dan mengulas harga Yamaha R15 2017. Tentunya, harga akan sangat dipengaruhi dari spesifikasi yang dibawanya. Nah, sebelum jauh membahas harga dari motor ini, tentunya Mas Sena akan sedikit memberi penjelasan mengenai spesifikasi yang sudah dijelaskan di atas. Seperti dengan yang sudah disinggung sebelumnya, Yamaha R15 2017 ini memang dihadirkan sebagai generasi penerus dari versi sebelumnya. Tentu saja untuk desain eksteriornya tampak begitu mewah dan sporty. Di sisi lain, dengan harga Yamaha R15 2017 yang belum di bosorkan oleh sang vendor, kapasitas mesinnya pun semakin bertambah besar, yaitu 155.1 cc dengan tambahan teknologi VVA yang bakal membuat performanya semakin gahar namun tetap irit bahan bakar. Pastinya, dengan spesifikasi tersebut maka banderol harga Yamaha R15 2017 ini pun juga akan lebih mahal dari versi sebelumnya.
Harga Yamaha R15
Harga Yamaha R15 Terbaru
Berbicara soal harga Yamaha R15 2017 ini sudah dipastikan akan mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Pasalnya, meski pihak PT YIMM belum memberikan keterangan resminya terkait harga Yamaha R15 2017 ini namun sejumlah pengamat memprediksi bahwa banderol motor sport ini akan mengalami kenaikan sekitar 3.5 juta dari versi sebelumnya, mengingat upgrade yang dilakukan cukup banyak. Dengan kata lain, harga motor Yamaha R15 2017 ini diperkirakan akan dibanderol pada kisaran Rp 33-35 jutaan. Selain itu, para calon konsumen pun akan sangat dimanjakan dengan beberapa tampilan warna yang bisa dipilih, yaitu Racing Blue, Matte Black dan Matte Red. Ketiga warna tersebut diketahui tak akan mempengaruhi fluktuasi harga Yamaha R15 2017.
Harga Yamaha R15 2017
Sekitar Rp 33.000.000,- s/d Rp 35.000.000,- (Perkiraan)
Daftar Harga Motor Yamaha
Catatan : 
  • Harga motor Yamaha R15 2017 diatas merupakan harga perkiraan
  • Beda kota, kemungkinan beda pula harga Yamaha R15 2017
Namun, kembali lagi ditegaskan bahwa harga Yamaha R15 2017 yang disebutkan di atas baru sekedar perkiraan semata. Sehingga, banderol untuk motor sport ini pun bisa berubah sewaktu-waktu, bisa lebih mahal atau malah bisa lebih murah. Akan tetapi yang jelas bahwa kehadiran Yamaha R15 2017 ini akan memperkuat lini motor sport-nya di kancah pasar otomotif Indonesia. Dengan rentang harga Yamaha R15 2017 dan kapasitas mesinnya maka motor sport ini akan bersaing ketat dengan para rivalnya terutama Honda CBR 150R. Bagaimana kawan? Tertarik kah dengan motor sport terbaru besutan Yamaha ini? Nah, itulah ulasan Mas Sena tentang spesifikasi dan harga Yamaha R15 2017. Semoga info tersebut bermanfaat. Jangan lupa baca juga ulasan menarik lainnya mengenai Honda CBR150R dan Suzuki GSX R150.

by:otomotif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar